Manusia-manusia kecil,
Hidup mendaki gunung, berlayar samudera, terbangi awang-awang, masuk dalam bumi
Makhluk bernama manusia ingin sembunyi dari angin.
Berdiri rumah dan bangunan manusia yang dibuat dari adonan semen, tatanan batu, tiang-tiang beton
Hendak sembunyi dari angin, meski gunung-gunung, bukit kecil sudah melindungi
Taukah kau ketakutan apa yang tak mungkin dilawan oleh manusia abad sekarang?
Ialah ketakutan pada mati dan tibanya ajal...
Dimana tubuh akan menjadi miskin, sebab hidup tak lagi jalan karena makan.
Terkecuali mereka yang lebih dahulu insyaf
Bahwa mati yang pertama adalah awal hidup yang selanjutnya
Dalam perjalanannya...
Manusia harus mau mati jika dia hendak ingin hidup
Mau kemanakah larinya manusia itu?
Sedang disemua tempat pelarian ada saja mati itu datang
Mau kemanakah manusia menuju?
Sedang disemua tujuan mati pun sudah ada menunggu.
Manusia yang ingin cari selamat...
Ambilah pilihan diantara Dua...
Sebab mati yang ada ialah guna menjemput hidup yang baru....
Mau hidup bahagia selamanya?
insayflah dari luput dan tak mau tunduk pada Tuhan
atau hidup berteman sengsara selamanya?
nikmatilah hidup sepuasnya sebelum datang mati itu mengantarkan pada sengsara.
Emre_Ember
Sabtu, 12/12/15
0 Komentar